Kamis, 12 Januari 2017

Bakso Bu Yoso

Holaaaaa, halooooooo~
Selamat datang di blog Elliza.
Kali ini aku mo bahas makanan favoritku. Yeayyyy! Bakso!
Adduhhh, gatau lagi deh kenapa bakso yang jadi kesukaan. Wkwkk~
Bakso yang mo aku ulas ini yaitu Bakso Bu Yoso yang ada di Klaten. Sebelahan sama Papringan Resto atau bisa juga cek di sini tentang ulasan Papringan resto lainnya. Kebetulan waktu aku ke sana diskon 50% masih berlaku. Muahahahaahhh~
Langsung aja capcus ke menunya:
Bakso Klasik
Tadinya mo pesen bakso urat, tapi keabisan. Sayang sekaliiiii. T____T
Jadinya dapet bakso klasik. Setelah didiskon jadi 5k per mangkok. Waaaawwwwwwwww~
Seperti halnya bakso-bakso yang lain, tampilan juga seperti bakso pada umumnya. Rasa? Sama aja menurutku. Hanya saja pelayanannya cepat dan ramah.
Es Teh
Tadinya aku mo pesen es jeruk (as usual), tapi sayangnyaaaaa juga udah abiiissssss. Jadinya es teh aja deeeeh. 3k.
Menu
Naaah, di atas itu menu yang terpampang di Bakso Bu Yoso beserta harganya. Jelas deh.
Lauk-pauk
Untuk melengkapi hidangan bakso, disajikan beberapa gorengan seperti tahu, tempe, dan sate telor puyuh. Kerupuk juga ada.
Tempatnya sih rapi, bersih, ada wastafel, pelayanan ramah & cepat, terus juga lahan parkir di tepi jalan. Ada tukang parkir, jadi bisa diandalkan laaaaah.
Segini dulu review tentang kulinernya. Sampai jumpa di ulasan-ulasan yang lain, guys.
See youuuuuu~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar