Rabu, 22 November 2017

Cuteness Overload - Chacha Milk Tea

Bahagia paling mudah didapatkan dari tawa. Sesederhana itu. Tertawalah. Salah satu hormon pemicu kebahagiaan dalam diri pun memancar secara otomatis. Iya. Tertawa. Seperti sore itu. Obrolan kecil tanpa jeda mengalun seirama dengan emosi positif yang membuncah. Dua gelas milk tea aneka rasa bertindak sebagai mediator - penengah tatkala kehabisan energi akibat saking bisingnya gagasan-gagasan di kepala yang telah diluapkan melalui kata dan kalimat - dalam dua jam percakapan. Waktu berjalan tanpa terasa. Waktu sudah habis pada akhirnya. Satu-satunya penghenti percakapan yaitu waktu sudah habis.
Green Milk Tea & Caramel Milk Tea
Minuman yang sesungguhnya sangat tidak direkomendasikan untuk dikonsumsi. Kombinasi teh dengan susu bukanlah sesuatu yang tepat untuk diserap dalam tubuh. Terlalu banyak kalori. Namun, apalah arti kalori kalau perkara rasa sudah berbicara.
French Fries Original
Minum saja tidak cukup. Pasti ada cemilan sebagai kawan. Kentang goreng rasa original sungguh pilihan tepat. Jeda terbaik dalam sebuah percakapan adalah saat mengunyah makanan dan menenggak minuman. Setelahnya, percakapan kembali mengalir. Detik demi detik yang bergulir tiada akan terdeteksi. Semua terasa cepat. Dan, akhirnya pulang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar