Kamis, 29 Maret 2018

Ayam dan Bebek Goreng Saripetojo di Barelo Resto Swiss-Belinn Solo

Selamat siang, netizen!
Di siang bolong ini aku mau meracuni kalian dengan salah satu menu terbaik rekomendasi dari Swiss-Belinn Hotel Solo, tepatnya di Barelo Resto yang terdapat di lantai 5 Hotel Swiss-Belinn Saripetojo Solo. Apakah menu terbaik itu?
Bebek Goreng Saripetojo
Pertengahan Maret 2018, Barelo Resto merilis salah satu menu terbaru yang bercita rasa lokal yaitu bebek goreng dan ayam goreng. Ayam dan bebek tentu merupakan menu universal yang bisa dinikmati semua kalangan, 'kan? Yah, intinya sih hampir semua orang suka dan berselera terhadap olahan ayam dan bebek.


Bebek Goreng dan Es Teh
Salah satu menu yang aku makan tempo hari yaitu Bebek Goreng Saripetojo. Bebek goreng ini dimasak dengan cara diungkep dengan menggunakan bumbu khas Saripetojo. Bumbu Bali juga digunakan pada bebek goreng tanpa merusak cita rasa Solo sebagai ciri khas Saripetojo. Penyajiannya unik banget, nih. Beralaskan daun pisang di atas gerabah, penataan nasi putih, urap, tomat, bebek goreng, dan dua sambal menjadi makin menarik. Tambah berselera!
Apalagi ada dua jenis sambal yang bisa dinikmati berbarengan, so kita nggak perlu memilih salah satu. Apa aja sambalnya? Sambal bawang dan sambal matah! Woohoo! πŸ”₯πŸ”₯πŸ”₯πŸ”₯πŸ”₯


Bebek goreng ini sungguhlah endeeuussss ntapsss jayaaaa wagelaseeeeehhhhhh~
Bumbunya terasa sampe ke dalem, matengnya pun sampe ke tulang-tulang. Tapi, tulangnya tetap keras. ((Yekan ini bukan menu tulang lunak, Maliiiihhhhh 😳))
Nasinya pulen banget, di atasnya dikasih penutup kerucut dari daun pisang gitu, jadi kyuttt bangeeettt, nggak tega mo makan. *halah*
Urap atau kalau di tempat Elliza disebut gudhangan rasanya terlalu Bali tapi tetep segerrrr, enak. Bumbu urap merata semua di seluruh penjuru bagian sayur-mayur tersebut.
Sambelnya? MANTAP!
Sambal bawangnya cucok meong pedes banget. Asinnya juga pas. Yang paling favorit tentu saja: sambal matah! Enaaaaaaaaaaaa~
Cuma kurang pedes dan kurang banyak aja sih menurut akooh.
Seporsi menu bebek goreng ini dapat dinikmati dengan harga 55K++ saja.
Es Teh
Es teh itu minuman sejuta umat. Hampir semua orang di muka bumi ini menjadikan teh sebagai minuman favorit. Nah, di Barelo Resto ini es tehnya juga terfavorit. Es tehnya khas ala Barelo. The taste, the sweetness, the thickness, sampoerna! Ditambah ada hiasan potongan jeruk gitu di bibir gelas. Itu kalo di rumah udah aku peres-peres di tehnya deh, yaqiiinn!
Anyway, ada satu lagi menu promo minuman terbaru yang dirilis oleh Barelo Resto, yaitu Temu Lawak Punch & Beras Kencur Float. Aku sendiri nggak nyobain karena posisi lambungku kala itu udah penuh banget layaknya manusia mini yang nggak bisa makan banyak-banyak. *halesanmuhhh*
Dari tampilannya, sepertinya aku juga kurang menunjukkan ketertarikan terhadap minuman ini. Sayang sekali, aku lupa meng-capture-nya sebagai tanda bukti. Overall sih tetep enak (menurut testimoni teman-teman Bloggers lainnya), hanya saja minuman tersebut jadi kehilangan jati diri sebagai minuman lokal dikarenakan adanya float dan punch-nya. CMIIW. ✌
Segelas minuman berkarakter ini dibandrol 25K++ saja, guys.


Aha! Ada satu menu lagi yang aku tidak lewatkan tempo hari, yaitu Waffle.
Waffle
Waffle ini bisa dinikmati dalam keadaan hangat, masih anget karena fresh from the pemanggangan. Terus aku taburin choco chips dan coklat tuhhhh. Endeusssssss~
Akhirnya, tibalah kita di penghujung acara. *macem seminar aje lau elaaahhhh*
Nggak sabar rasanya pengen ke Barelo Resto lagi buat icipin menu-menu lainnya. Pastinya enak-enak dong~
By the way, resto ini juga ada balkon yang cukup luas, dinamakan Saripetojo Sky. Tempat ini tuh yaaaa, bener-bener deeehhh, sooo cozy, instagrammable, nyaman banget, edum, tenang, pelayanannya ramah-gesit-tangkas, makanannya enak!
Nggak lupa, sebagai generasi millennial post-modernisme, harus banget foto-foto dong yaaaaaaaa~
At Saripetojo Sky
See you on my next post, guys!

1 komentar: